Poktan Belawan Siap Panen Raya Jagung Perdana, Dukung Swasembada Pangan Nasional

KAPUAS HULU, PENA.co.id – Kelompok Tani (Poktan) Belawan di Dusun Belimbis, Desa Pulau Manak, Kecamatan Embaloh Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, siap menggelar panen raya jagung perdana.

Panen ini merupakan wujud nyata dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional untuk mencapai swasembada pangan.

Dengan luas lahan 2,4 hektar, Poktan Belawan yang diketuai oleh Maekael Sangon, telah berhasil membudidayakan jagung dengan hasil yang memuaskan.

“Buah jagung di kebun kami sudah tua dan siap dipanen dalam waktu dekat,” ujar Maekael Sangon kepada Kapolsek Embaloh Hulu, AKP Rajiman, pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan, melalui Kapolsek Embaloh Hulu, AKP Rajiman, memberikan arahan teknis kepada Poktan Belawan agar hasil panen optimal.

“Sebelum panen, lakukan pemotongan batang jagung di atas buah untuk mempercepat pengeringan. Setelah itu, kupas kulit buah jagung seminggu kemudian agar saat panen raya, jagung dalam kondisi kering,” jelas AKP Rajiman.

Kapolsek Embaloh Hulu juga menekankan pentingnya menjaga kualitas jagung dengan kadar air di bawah 15% agar memiliki nilai jual tinggi.

“Tata cara panen harus diperhatikan agar mutu jagung tetap terjaga,” tambahnya.

Maekael Sangon menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek Embaloh Hulu yang telah mendampingi dan bekerja sama dalam penanaman jagung.

“Kami sangat terbantu dengan pendampingan ini sehingga hasil panen kami memuaskan,” ungkapnya.

AKP Rajiman menegaskan bahwa program ketahanan pangan, khususnya di bidang jagung, membutuhkan sinergi dan kerja sama yang baik.

“Dengan kerja sama yang baik, kita dapat mewujudkan swasembada pangan,” pungkasnya.

Panen raya jagung perdana ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi kelompok tani lainnya di wilayah Kapuas Hulu untuk terus mengembangkan potensi pertanian lokal dan mendukung program ketahanan pangan nasional.

Penulis : Rovi Andila 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *