KAPUAS HULU, PENA.co.id – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas Hulu, Adji Winursito menyampaikan, pelamar PPPK tahap dua sebanyak 986 orang formasi teknis 620 formasi nakes 150 formasi guru 216.
“Tenaga kontrak tahap satu yang sedang proses pengangkatan sebanyak 792 orang,” kata Adji di Putussibau Utara, Kapuas Hulu pada Jumat 21 Februari 2025.
Lanjut Adji, tenaga kontrak tahap dua sedang dalam proses seleksi 541 orang, sedangkan total tenaga yang diperpanjang SK nya sebanyak 1.333 orang.
“217 orang tidak bisa diperpanjang kontraknya karena tidak memenuhi syarat sesuai surat MenPAN-RB tenang penganggaran gaji bagi Pegawai Non ASN,” katanya.
Adji menyampaikan, seleksi administrasi rencananya paling lambat kita umumkan pada pada Februari ini, untuk seleksi administrasi PPPK tahap kedua ada masa sanggah.
“Terhadap mereka yang tidak memenuhi syarat ada jawab sanggah dari kami dan pengumuman final sanggah,” katanya
Setelah itu, lanjut Adji, terkait pelaksanaan untuk seleksi tes CAT nya itu rentang waktu antara pertengahan April sampai pertengahan Mei sambil kita menunggu pembagian jadwal BKN.
“Tapi kalau yang sudah Sumit di SSCASN untuk PPPK tahap kedua kurang lebih 986 orang ini pengumuman pasca sanggah, nanti dari 986 orang ini kan tentu ada yang memenuhi syarat dan ada yang tidak memenuhi syarat,” tuntas Adji.